12 Tanaman Perdu Paling Cocok untuk Menghias Rumah Cantik Anda
RumahCom – Bagaimana lanskap impian untuk hunian Anda? Tidak ada salahnya lho membuat taman dan rumah anda menjadi lebih indah. Mewujudkan rumah impian lengkap dengan pepohonan dan sejumlah tanaman perdu bisa menjadi investasi masa depan selain tentunya menambah nilai rumah Anda. Bisa terbayangkan bukan dengan pemandangan yang menyenangkan di rumah memberikan rasa bangga karena kerja keras mempercantik rumah membuahkan hasil.
Sebagai informasi seperti dilansir dari Better Home and Gardens, menggarap arsitektur untuk halaman dan taman Anda bisa menjadi yang paling mahal dan hasilnya lebih permanen. Jadi Anda harus merencanakannya secara bertahap. Pilih jenis yang akan menambah lanskap Anda, bukan yang merusak harmoni. Pastikan juga Anda menempatkannya di tempat yang tepat sehingga tujuan tercapai.
Memulai desain lanskap dengan tanaman bunga dan perdu membutuhkan sedikit perawatan dibandingkan pepohonan. Hal itu dikarenakan perdu merupakan jenis pepohonan yang tumbuh dekat dengan permukaan tanah dan dengan ketinggian tidak lebih dari 5-6 meter.
Perdu bisa dianggap pohon kecil, tapi masih bisa didefinisikan sebagai semak. Namun dengan struktur tanaman perdu yang lebih kecil dari pepohonan dan bisa dijadikan solusi tanaman hias untuk halaman rumah, baik yang mungil ataupun luas. Mari ketahui lebih dalam variasi tanaman perdu untuk menambah dekorasi hijau dan asri di rumah Anda.
Mengenal Tanaman Perdu
1. Karakteristik Perdu
2. Tipe PerduTanaman Perdu: Rembosa Mini
Tanaman Perdu: Philodendron
Tanaman Perdu: Mirten
Tanaman Perdu: Bunga Soka
Tanaman Perdu: Bromelia
Tanaman Perdu: Bunga Kembang Sepatu
Tanaman Perdu: Lili Paris
Tanaman Perdu: Bunga Bougenville
Tanaman Perdu: Bunga Puspa Bangsa
Tanaman Perdu: Ekor Tupai
Tanaman Perdu: Melati Putih
Tanaman Perdu: Sutra Bombai
Tips Rumah Dan Apartemen
15 Manfaat Buah-Buahan dan Kandungannya
1. Mengenal Tanaman Perdu
Tanaman perdu tidak sulit untuk dipindahkan kalau suatu saat Anda berubah pikiran soal struktur halaman. Foto: Wikipedia
Pentingnya peran tanaman perdu dalam lanskap rumah tak perlu diragukan lagi. Ibaratnya, perdu bersama dengan pepohonan seperti ‘tulang’ dalam lanskap karena menyediakan struktur. Tapi perdu lebih serbaguna daripada pohon dan bisa ditanam di lebih banyak area. Mereka juga tidak sulit untuk dipindahkan kalau suatu saat Anda berubah pikiran soal struktur halaman.
Anda juga bisa menanam perdu sebagai tanaman hias dengan berbagai warna daun seperti ungu, merah, dan beraneka warna. Nah, di sinilah fungsinya memilih jenis terbaik untuk halaman adalah mencari varietas yang pemeliharaannya rendah. Hasilnya, Anda memiliki lebih banyak waktu untuk bersantai dan menikmati perdu indah yang tumbuh di halaman.
Jika tadi sudah bicara soal pentingnya, sekarang persoalannya adalah dengan banyaknya pilihan yang tersedia, tentu perlu bantuan untuk memilihnya. Sebagai permulaan, Anda dapat mempersempit pilihan dengan berfokus pada perdu yang mudah tumbuh yang dapat tumbuh subur di iklim Anda. Simak ulasan yang dirangkum dari The Spruce berikut ini.
Karakteristik Perdu
Perdu memiliki sejumlah karakteristik yang membuatnya berbeda dengan pohon. Yang pasti mereka lebih kecil dari pohon. Di luar itu, mereka bercabang di dekat tanah. Oleh karena itu, tanaman perdu tidak memiliki batang yang tegas dan lebih tepatnya memiliki banyak batang. Mereka juga biasanya tanaman daun lebar. Hebatnya, tanaman perdu mampu tumbuh di semua jenis tanah dan kuat. Akan tetapi sayangnya, perdu bersifat musiman karena umumnya tumbuh subur di lingkungan yang cerah.
Tipe Perdu
Secara umum ada tiga jenis perdu yang dikenal. Pertama yakni perdu cemara berdaun Lebar. Perdu ini warnanya sebagian besar tetap hijau sepanjang tahun, terlepas dari perubahan musim. Namun ada pengecualian tertentu untuk warna.
Adapula perdu gugur yang merontokkan daunnya karena cuaca atau perubahan musim termasuk perubahan warna di dalam dedaunan. Cirinya mudah dikenali dari kisaran warna cerahnya yang ditampilkan di musim gugur sebelum merontokkan daunnya pada musim dingin. Di musim semi, perdu ini bertunas dan mekar serta menampilkan daun baru dalam warna aslinya sampai siklusnya berulang di musim gugur berikutnya.
Terakhir perdu yang daunnya seperti jarum, baik sempit maupun lebar dan tidak berubah warna karena musim atau cuaca.
Siapa bilang tanaman perdu yang cenderung kurang dilirik orang benar-benar tidak berguna? Dengan sedikit sentuhan, tanaman perdu bahkan dapat mempercantik dekorasi rumah Anda. Ingin punya rumah cantik? Cek pilihan rumah di Parung Panjang dengan harga di bawah Rp500 jutaan di sini!
2. Tanaman Perdu: Rembosa Mini
Perdu Rembosa Mini cocok ditanam di lahan pembatas antara bagian taman dengan tembok rumah atau garasi. Foto: Pinterest
Sesuai namanya, perdu merupakan tanaman hias berukuran kecil yang bersifat semak. Memiliki daun seperti daun melati tetapi ukurannya lebih kecil. Bunganya yang berwarna putih juga seperti bunga melati pula tapi tak beraroma harum.
Sesuai karakteristiknya, tanaman ini cocok ditanam di lahan pembatas antara bagian taman dengan tembok rumah, garasi, lantai, atau pagar rumah Anda. Apalagi perawatannya pun mudah cukup disiram dan dipupuk. Kalau sudah tumbuh lebat, Anda pun bisa pangkas daunnya dan membentuknya sesuai keinginan. Patut dipertimbangkan, kan?
3. Tanaman Perdu: Philodendron
Tanaman perdu satu ini bisa menjadi aksen yang indah di lingkungan rumah manapun. Foto: Pinterest
Dengan daun berbentuk hati dan warna hijau tua, tanaman perdu satu ini bisa menjadi aksen yang indah di lingkungan rumah manapun. Perdu Philodendron punya dua jenis varietas, yang paling populer jenis memanjat sedangkan yang jenis tegak cenderung berdaun lebih besar dan tumbuh lebih lambat. Cantik bukan pesona daunnya?
4. Tanaman Perdu: Mirten
Tanaman perdu mirten lebih mudah untuk perawatannya dan dapat tumbuh mudah di pot tanpa perlakuan khusus. Foto: Berdore
Mirten paling populer untuk dijadikan tanaman bonsai. Batangnya memang tak begitu besar tapi keras, rantingya kecil – kecil, menjulur dan memanjang. Daunnya tumbuh padat, terlihat rimbun, bentuknya kecil – kecil bergelombang, berwarna hijau yang kadang hijau tua atau bisa juga hijau muda dan umumnya bergerigi. Tanaman ini lebih mudah untuk perawatannya dan dapat tumbuh mudah di pot tanpa perlakuan khusus. Anda Tertarik?
5. Tanaman Perdu: Bunga Soka
Tanaman perdu bunga soka sangat tahan terhadap sinar matahari. Foto: Pixabay
Bunga yang satu ini warnanya sangat mencolok mata dengan ciri khasnya merah menyala. Bentuk dari bunga ini juga terbilang kecil dan indah. Cocok kan sebagai penghias di halaman. Bunga soka sangat tahan terhadap sinar matahari. Jadi tidak heran kalau semakin banyak orang yang memilih merawat bunga ini sebagai tanaman hias rumahnya.
6. Tanaman Perdu: Bromelia
Tanaman perdu bromelia kini banyak diminati dan dibudidayakan. Foto: Gardeningknowhow
Gradien warna pada bunga ini sangat unik dan indah, terdiri dari warna hijau dan merah. Bunga ini menjulur panjang bentuknya. Biasanya nih jenis bunga ini selain digunakan sebagai tanaman hias rumah, juga digunakan sebagai hiasan pada beberapa tempat wisata. Karena keelokan warna dan bentuknya, tanaman perdu bromelia kini banyak diminati dan dibudidayakan.
7. Tanaman Perdu: Bunga Kembang Sepatu
Warna merah menyala membuat bunga kembang sepatu memang indah untuk hiasan. Foto: Gardeners Path
Kembang sepatu termasuk jenis tanaman perdu yang paling populer ditemukan karena mudah tumbuh. Bunga kembang sepatu terbilang indah dengan beberapa warna yang bisa dihasilkan, baik yang merah, putih, kuning, pink atau orange. Bunga ini juga populer dengan sebutan wora-wari.
Bentuknya yang indah dengan warna merah menyala membuat bunga kembang sepatu memang indah untuk hiasan. Namun di balik semua itu ternyata terdapat khasiat obat dari bunga sepatu ini. Selengkapnya tentang bunga sepatu bisa disimak dalam artikel 16 Jenis Bunga Hias Nan Cantik untuk Pekarangan Rumah.
8. Tanaman Perdu: Lili Paris
Lili paris sangat cocok untuk jadikan bunga pot gantung. Foto: Wikipedia
Meskipun namanya ada embel-embel Paris, tapi bunga ini berasal dari Afrika Selatan, lho. Warna dari bunga ini kebanyakan adalah pink bergradien putih dengan kelopak bunganya yang memanjang. Selain bisa Anda letakkan pada pekarangan rumah di atas tanah, bunga indah yang satu ini juga sangat cocok untuk jadikan bunga pot gantung. Tidak sulit untuk menanam jenis bunga Lili yang satu ini.
9. Tanaman Perdu: Bunga Bougenville
Bunga bougenville sangat cocok ditanam di iklim tropis. Foto: Pinterest
Anda mungkin lebih sering mendengarnya sebagai bunga kertas. Karena perawatannya yang tergolong mudah, maka banyak yang memilih tanaman ini sebagai penghias taman. Bunga bougenville juga sangat cocok ditanam di iklim tropis.
10. Tanaman Perdu: Bunga Puspa Bangsa
Bunga ini dianggap mewakili karakter bangsa Indonesia yang sederhana dan penuh kesucian. Foto: Pinterest
Bunga yang dipilih sebagai Puspa Nasional Indonesia adalah Bunga Melati Putih. Demikian seperti dikutip dari Indonesia.go.id. Warnanya yang putih melambangkan kesucian dan keelokan budi yang sederhana namun menawan. Aromanya yang harum lembut memberi makna lembut, nyaman, dan tenang. Sehingga bunga ini dianggap mewakili karakter bangsa Indonesia yang sederhana, penuh kesucian dan memiliki kebaikan budi pekerti.


Tip Rumah
Tanaman perdu bunga puspa bangsa sering dikenal dengan ciri khasnya yang tumbuh hanya dengan ketinggian 20 kaki atau sekitar 6m. Tanaman ini cocok bagi Anda yang menginginkan tanaman hias untuk halaman rumah, apalagi ukuran tanaman ini terbilang mini.
11. Tanaman Perdu: Ekor Tupai
Jika dirawat dengan baik, tanaman perdu ekor tupai bisa tumbuh tinggi hingga 1 meter. Foto: Pinterest
Sama seperti namanya, bunga yang satu ini memiliki bentuk yang sangat unik layaknya ekor tupai yang memanjang. Warna dari bunga ini secara umum adalah hijau menyala segar. Bunga ini memiliki kelemahan mudah rapuh karena memang tidak memiliki batang yang kuat. Namun kalau merawatnya dengan baik, tanaman perdu ekor tupai bisa tumbuh tinggi hingga 1 meter.
12. Tanaman Perdu: Melati Putih
Sebagian besar tanaman melati ditemukan di daerah beriklim tropis hingga subtropis. Foto: Pinterest
Tidak semua tanaman melati mengeluarkan bau harum, tapi pada umumnya mengeluarkan aroma harum yang manis. Sebagian besar tanaman melati ditemukan di daerah beriklim tropis hingga subtropis, meskipun beberapa dapat tumbuh subur di daerah beriklim sedang. Perawatannya mungkin membutuhkan sedikit usaha, tetapi hasilnya sepadan dengan pekerjaannya. Jangan menyerah, ya!
13. Tanaman Perdu: Sutra Bombai
Sutra bombai memiliki warna-warna cerah seperti pink dan putih. Foto: Pinterest
Tanaman perdu sutra bombai memiliki warna-warna cerah seperti pink dan putih dengan ukuran bunga yang kecil-kecil. Bunga kecil yang indah ini tumbuh menjalar sehingga cocok untuk ditanam di pot gantung atau ditanam layaknya rumput yang menempel di tanah secara langsung.
Simak cerita Rumah Wawan: 10 tahun berjuang lepas dari list BI Checking demi wujudkan rumah impian lewat video berikut ini!
Temukan lebih banyak pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti dan Panduan Referensi seputar properti dari Rumah.com
Hanya Rumah.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah
