Leg 2 Semifinal Piala AFF 2020: Susunan Pemain Thailand Vs Vietnam
Bola.com, Singapura - Timnas Vietnam menghadapi laga berat melawan Timnas Thailand pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020, Kamis (26/12/2021) malam WIB. Dalam daftar susunan pemain, anak asuh Park Hang-seo menurunkan skuad terbaik.
Timnas Thailand berada di atas angin sebelum melawan Timnas Vietnam. Tim berjuluk Gajah Perang itu tinggal membutuhkan hasil imbang, atau bahkan kalah 0-1 sekalipun untuk menantang Timnas Indonesia di babak final Piala AFF 2020.
Pada pertemuan pertama, Gajah Perang berhasil menang 2-0 berkat brace Chanathip Songkrasin.
Pelatih Thailand, Alexandre Polking mengingatkan Teerasil Dangda dkk. untuk tidak lengah menghadapi leg kedua. Sebab, arsitek asal Brasil itu memperkirakan Vietnam bakal bangkit jika mampu mencetak gol pertama.
"Saya tahu pekerjaan ini belum berakhir karena kemenangan 2-0 adalah skor yang berbahaya," kata pelatih Thailand, Alexandre Polking dalam konferensi pers virtual sebelum bertanding dinukil dari media Vietnam, Dantri, Sabtu (25/12/2021).
"Vietnam hanya perlu mencetak satu gol untuk mendongkrak moral mereka. Maka, segalanya akan sulit buat Thailand. Tujuan kami bukan untuk kebobolan, melainkan bermain dengan cara kami."
Vietnam belum menyerah. Kesebelasan berjuluk Golden Star Warriors itu ingin bermain habis-habisan di leg kedua. Pelatih Park Hang-seo menjanjikan sepak bola indah ala Nguyen Quang Hai dkk.
"Kami kalah 0-2 pada leg pertama. Skor yang tidak mudah untuk pertemuan kedua. Namun, kami akan mencoba yang terbaik," jelas Park Hang-seo disadur dari Dantri.
"Saya pikir pertandingan melawan Thailand akan menjadi pertarungan yang indah dan pertempuran tanpa penyesalan buat Vietnam," terangnya.
Daftar Susunan Pemain
Thailand (4-3-2-1): Chatchai Budprom; Narubadin Weerawatnodom, Kritsada Kaman, Manuel Bihr, Sarach Yooyen; Thitipan Puangchan, Pathompol Charoenrattanapirom, Phitiwat Sukjitthammakul; Chanathip Songkrasin, Narubadin Weerawatnodom; Teerasil Dangda
Pelatih: Alexandre Polking (Brasil)
Vietnam (3-4-3): Nguyen Manh Tran; Nguyen Thanh Chung, Ngoc Hai Que, Bui Tien Dung; Ho Tan Tai, Nguyen Hoang Duc, Nguyen Quang Hai, Nguyen Phong Hong Duy; Phan Van Duc, Ha Duc Chinh, Nguyen Tien Linh
Pelatih: Park Hang-seo (Korea Selatan)